Sosialisasi Langkah-langkah Akhir Tahun 2023 dan Penyusunan Laporan Keuangan diselenggarakan oleh KPPN Tipe A1 Pekanbaru

October 30, 2023 0 By admin

Pekanbaru: Sehubungan telah diundangkannya Peraturan Menteri Keuangan Nomor 109 Tahun 2023
tentang Mekanisme Pelaksanaan Anggaran atas Pekerjaan yang Belum Diselesaikan pada Akhir
Tahun Anggaran dan terbitnya Peraturan Direktur Jenderal Perbendaharaan nomor
PER-10/PB/2023 tentang Langkah-Langkah Dalam Menghadapi Akhir Tahun Anggaran 2023,
KPPN Pekanbaru melaksanakan kegiatan sosialisasi pada hari Kamis, 26 Oktober 2023 bertempat di Ballroom Grand Jatra Hotel.

Kuasa Pengguna Anggaran PTUN Pekanbaru Bapak Suharno, S.T. dan Bendahara Pengeluaran PTUN Pekanbaru Ibu Ghalia Dyandra Yauma Aqiella, A.Md. S.I. mengikuti kegiatan ini. Pembahasan antara lain adalah
1. Sosialisasi Peraturan Direktur Jenderal Perbendaharaan nomor PER-
10/PB/2023 tentang Langkah-Langkah Dalam Menghadapi Akhir Tahun
Anggaran 2023;
2. Sosialisasi PMK Nomor 109 Tahun 2023 tentang Mekanisme
Pelaksanaan Anggaran atas Pekerjaan yang Belum Diselesaikan pada
Akhir Tahun Anggaran;
3. Penyusunan Laporan Keuangan Tahun 2023;
4. Evaluasi Langkah-langkah Akhir Tahun Anggaran 2022;
5. Evaluasi Pelaksanaan Anggaran s.d. Triwulan III Tahun 2023.

#ZonaIntegritas
#WBKWBBM
#MahkamahAgungRI
#DitjenBadilmiltun
#PTTUNMedan
#PTUNPekanbaru
@humasmahkamahagung
@ditjenbadilmiltun
@pttun_medan

Pelayanan Prima, Putusan Berkualitas