Perjanjian Kerja Sama antara Pengadilan Tata Usaha Negara Pekanbaru dengan Fakultas Syariah dan Hukum UIN SUSKA RIAU

July 24, 2023 0 By admin

Pekanbaru: Pada tanggal 21 Juli 2023 telah dilakukan penandatangan Perjanjian Kerjasama (MoU) antara Pengadilan Tata Usaha Negara Pekanbaru dengan Fakultas Syariah dan Hukum Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. Kegiatan dilaksanakan di Ruang Sidang Utama PTUN Pekanbaru. Perjanjian ini ditandatangani oleh ketua PTUN Pekanbaru Bapak Hariyanto Sulistyo Wibowo, S.H. dan Dekan Fakultas Syariah dan Hukum UIN Suska Riau Bapak Dr. Zulkifli, M. Ag.

Maksud Perjanjian Kerja Sama adalah untuk membangun jejaring kerja di bidang access to justice and justice for all sehingga masyarakat pencari keadilan semakin luas dan mudah mengetahui, memahami, serta memanfaatkan pelayanan yang tersedia di Pengadilan Tata Usaha Negara Pekanbaru melalui jalur Tri Daharma Perguruan Tinggi yang dimiliki oleh Fakultas Syariah dan Hukum Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

#ZonaIntegritas
#WBKWBBM
#MahkamahAgungRI
#DitjenBadilmiltun
#PTTUNMedan
#PTUNPekanbaru
@humasmahkamahagung
@ditjenbadilmiltun
@pttun_medan

Pelayanan Prima, Putusan Berkualitas