Rapat Persiapan Pelaksanaan Kurban 1444 H PTUN Pekanbaru
June 21, 2023Pekanbaru: Dalam rangka merayakan Idul Adha 1444 H, maka Keluarga Besar Pengadilan Tata Usaha Negara Pekanbaru mengadakan kegiatan penyembelihan hewan kurban. Agar penyelenggaraan penyembelihan hewan kurban tersebut berjalan dengan lancar, maka dilaksanakanlah rapat Panitia Kurban pada hari Selasa, 20 Juni 2023 bertempat di Area Terbuka Pegawai PTUN Pekanbaru.
Pada kesempatan ini, Ketua PTUN Pekanbaru turut menyampaikan mengenai Cuti Bersama pada tanggal 28 dan 30 Juni 2023 yang bertepatan pada hari Rabu dan Jumat. Namun dihimbau pada seluruh Keluarga Besar PTUN Pekanbaru untuk dapat hadir pada hari Jumat, 30 Juni 2023 untuk melaksanakan penyembelihan hewan kurban Hakim dan Pegawai PTUN Pekanbaru.
#MahkamahAgungRI
#DitjenBadilmiltun
#PTTUNMedan
#PTUNPekanbaru
@humasmahkamahagung
@ditjenbadilmiltun