STUDI TIRU PTUN PEKANBARU DALAM RANGKA BELANJA MODAL MESIN ANTRIAN SIDANG KE PN PEKANBARU
June 10, 2021
Pekanbaru – Tim TIK: Pengadilan Tata Usaha Negara Pekanbaru mengunjungi Pengadilan Negeri Pekanbaru dalam rangka studi tiru pengadaan belanja modal mesin antrian sidang pada hari Kamis, 10 Juni 2021. Perwakilan PTUN Pekanbaru adalah Kasubbag Perencanaan, Teknologi Informasi, dan Pelaporan Bapak Andi Effendi, S.E. dan Kasubbag Umum dan Keuangan Ibu Dora Natalia Singarimbun, S.E., M.M..
Kedatangan perwakilan PTUN Pekanbaru diterima langsung oleh Sekretaris PN Pekanbaru Bapak Erry Mardianto, S.T., S.H. di ruangan kerja sekretaris PN Pekanbaru. Pembicaraan membahas mengenai belanja modal mesin yang digunakan untuk menerapkan Aplikasi Antrian Panggilan Sidang (APAAN SI) Pengadilan Negeri Pekanbaru. Aplikasi ini bertujuan agar pengunjung sidang dapat mengikuti sidang sesuai jadwal dan antrian yang diterima.